Saat berbicara soal komponen kolam renang, ada setidaknya dua bagian terpenting yang wajib ada. Pertama pompa kolam renang dan yang satunya adalah filter kolam renang. Namun, apakah Anda tahu jenis filter kolam renang itu berbeda-beda?
Ya, ada setidaknya tiga model filter yang bisa menjaga kejernihan air kolam renang di rumah. Dengan adanya pilihan seperti ini tidak jarang membuat sebagian dari kita kebingungan.
Meskipun sebenarnya kontraktor profesional cenderung mampu merekomendasikan opsi terbaik tanpa membuat pelanggan pusing.
Di sini kami akan jelaskan sedikit lebih lengkap apa saja jenis filter kolam renang yang tersedia dan mana pilihan yang paling masuk akal untuk dibeli mengingat harganya cukup lumayan, bisa repot nanti kalau Anda salah pilih.
Jenis Filter Kolam Renang yang Paling Banyak Digunakan
Untuk memastikan air kolam renang tetap jernih, maka pastikan untuk memilih filter kolam renang yang tepat. Berikut ini beberapa pilihannya:
1. Sand Filter (Filter Pasir)
Selanjutnya, ada jenis filter kolam renang sejuta umat yaitu sand filter. Sesuai dengan namanya, mesin penyaring ini menggunakan pasir jenis tertentu (pasir silika) sebagai media penyaringnya.
Sand filter berbentuk tabung bulat lonjong lengkap dengan valve atau tuas untuk mengatur fungsi mode-nya antara backwash, rinse, circulate, dan sebagainya.
Keunggulan utama kenapa sand filter sangat populer di Indonesia adalah karena harganya yang terjangkau dan mudah ditemukan. Selain itu, kualitas penyaringannya juga cukup bagus lebih dari cukup untuk menjaga kebersihan air kolam renang pribadi maupun komersial.
Dari segi perawatan juga cukup mudah, Anda hanya perlu melakukan backwash dan rinse secara berkala dan mengganti pasir silika jika sudah digunakan 5- 7 tahun sekali.
Baca juga: 8 Langkah Mengganti Pasir Silika di Filter Kolam Renang
Kekurangan dari filter ini mungkin dari segi penyaringan kotoran yang berukuran sangat kecil belum bisa menyamai filter DE.
2. Filter Kartrid (Cartridge Filter)
Jenis filter yang ketiga adalah filter kartrid menggunakan cartridge dan polyster sebagai media penyaring. Dari segi kemampuan penyaringan, filter ini mampu menyaring partikel ukuran kecil 10-20 mikron.
Kemampuan penyaringannya di atas sand filter dan cenderung tidak membutuhkan perawatan yang intensif seperti filter DE.
Kekurangan terbesar dari cartridge filter adalah kapasitas penyaringan yang lebih kecil daripada filter pasir dan perlu penggantian secara berkala apabila cartridge rusak atau bermasalah.
Baca juga: Begini Tips Penting Saat Memiliih Filter Kolam Renang!
Jadi kesimpulannya bagaimana? Coba perhatikan lagi tabel berikut:
Fitur | Tipe Filter Pasir | Filter Kartrid |
Media Filter | Pasir silika khusus | Kartrid yang terbuat dari bahan sintetis |
Ukuran Partikel Tersaring | 40 mikron | 10-20 mikron |
Kualitas Filtrasi | Standar | Lebih Baik |
Perawatan | Backwash rutin, penggantian pasir tiap 5-8 tahun | Pembersihan kartrid, penggantian kartrid tiap 3 tahun |
Kemudahan Penggunaan | Mudah | Lebih Mudah |
Biaya | Terjangkau | Sedang |
Umur Filter | 7-10 Tahun | 1-2 Tahun |
Backwash | Perlu | Tidak Perlu |
Kelebihan | Biaya rendah, mudah dirawat | Perawatan lebih sedikit, kualitas filtrasi lebih baik |
Kekurangan | Filtrasi kurang halus | Kapasitas penyaringan lebih kecil, perlu penggantian kartrid |
Catatan: Perbandingan ini adalah referensi, pastikan untuk berkonsultasi dengan ahlinya sebelum memilih filter kolam renang.
Kenapa Sand Filter Kolam Renang Lebih Populer?
Ini mungkin hanya pendapat, tapi kebanyakan kolam renang di Indonesia memang cenderung menggunakan filter pasir atau sand filter sebagai pilihan utamanya. Alasannya cukup sederhana:
- Harga terjangkau
- Instalasi yang tergolong mudah
- Perawatan yang sederhana
- Mudah mencari produknya
- Kualitas penyaringan yang cukup bagus
- Ada banyak tipe dan kapasitas filter yang bisa disesuaikan
- Bisa digunakan untuk pribadi dan kolam komersial
Itu dia penjelasan mengenai jenis filter kolam renang dan sedikit pendapat untuk membantu mengatasi kebingungan Anda dalam memilih filter.
Sebagai kontraktor kolam renang di Indonesia, Trijaya Pool juga lebih sering merekomendasikan pelanggan untuk memilih sand filter. Jika Anda punya pertanyaan lainnya seputar hal ini maka bisa menghubungi kami. Pembuatan kolam renang di Trijaya Pool sudah termasuk pembelian filter dan pemasangan!